Tempat Nongkrong Terdekat di Jakarta Selatan, Ngopi, Cozy di Keramaian

Tempat Nongkrong Terdekat di Jakarta Selatan – Nongkrong bersama sejawat kita merupakan kegiatan yang menyenangkan, asyik, rileks dan santai melepas penat apalagi di Jakarta Selatan yang penuh dengan aktifitas. Aktifitas nongkrong ini banyak digemari oleh berbagai kaalangan, termasuk kawula muda masa kini. Makanya benyak sekali sekarang betebaran tempat nongkrong yang ada di Jakarta Selatan.

Berikut ini kami rekomendasikan tempat nongkrong yang sudah terkenal, karena memang bisa memberikan suasana yang dibutuhkan untuk anda bersantai sambil menikmati suasana, ataupun sambil menyantap makanan, minuman atau camilan yang disediakan.

1. Lucky Cat Coffee & Kitchen

maps.google.com (Difa Lukman)

Peta Lokasi: Klik disini
Alamat: Parkir Selatan Plaza Festival, Jl. H. R. Rasuna Said No.C22, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan
Telepon: (021) 52961475
Jam Buka: 07.00-21.00 WIB

Kafe 2 lantai dengan tema pedesaan yang unik, pengunjung bisa duduk di outdoor ataupun indoor. Begitu masuk, ada batang pohon besar yang berfungsi juga sebagai dekorasi bangunan yang bernuansa hitam putih ini. Suasana dan desain interior yang adem begitu terasa di bagian dalam ruangan, terasa rindang dan homey. Tempat ngopi yang lengkap ada roasting lab nya, kamu dapat menikmati rasa kopi otentik berbagai kopi khas Indonesia seperti gayo, flores manggarai dsb.

Wifi disini cukup kencang, tak heran banyak dijumpai pengunjung yang membka laptop nya disini untuk kerja ataupun aktifitas yang lain. Fasilitas tempat parkir juga cukup luas.

2. Anomali Coffee Senopati

indotrading.com

Peta Lokasi: Klik disini
Alamat: Jl. Senopati No.19, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Telepon: (021) 52920102
Jam Buka: 07.00-23.00 WIB

Kafe 3 lantai yang nyaman dan gak berisik, cocok buat tempat nongkrong, tempat kerja ataupun diskusi dengan teman. Selain tempat untuk minum kopi, disini juga menyediakan makanan berat yang tidak main-main rasanya, banyak menu makanan favorit pengunjung disini. Tersedia juga paket makanan dan minuman yang praktis bisa untuk sarapan, makan siang ataupun makan malam.

Bagi yang ingin hangout, bisa memilih lantai 3, sedang untuk yang ingin pertemuan bisnis atau tentang pekerjaan disini, bisa memilih lantai 2.

3. Sedjuk Bakmi & Kopi SCBD

kumparan.com

Peta Lokasi: Klik disini
Alamat: Jl. Tulodong Bawah X No.18, RW.1, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Telepon: 0811-1918-2524
Jam Buka: 08.00-21.00 WIB

Kamu bisa nongkrong sekalian makan bakmi yang lezat dan berbagai macam minuman kopi disini. Tempatnya sejuk seperti nama kafenya, apalagi banyak tanaman disini sehingga terasa rimbun serta suasananya ceria. Ka.mu bisa memilih tempat duduk di outdoor ataupun indoor

Meskipun tempatnya agak masuk kedalam, tapi disini ada valet service sehingga kamu tidak perlu repot-repot memarkirkan mobil anda. Pelayanan sangat ramah dan menyenangkan, sehingga kita merasa nyaman berada disini.

4. Filmore Coffee

eatandtreats.blogspot.com

Peta Lokasi: Klik disini
Alamat: Jl. H. Sidik No.7, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta
Telepon: (021) 57851751 ext. 190
Jam Buka: 08.00-21.00 WIB

Suasana nyaman, comfy dan tenang benar terasa disini, sangat mendukung bagi kamu yang ingin bersantai ataupun untuk meeting bisnis dan juga untuk kerja pun juga oke. Lokasinya cukup jauh dari keramaian sehingga cocok bagi yang ingin mencari ketenangan.

Aneka macam kopi yang tersedia disini juga berkualitas, kamu bisa mencobanya sambil menenangkan hati dan pikiran. Disamping area bagian bawah  yang ber AC, tersedia juga area merokok di bagian  atas.

5. Fakultas Kopi

Peta Lokasi: Klik disini
Alamat: Jl. Karet Karya VII No.7, Karet, Setiabudi, Jakarta Selatan
Telepon: 0813-1133-0650
Jam Buka: 08.00-24.00 WIB

maps.google.com (Fakultas Kopi Jakarta)

Kedai kopi dengan suasana retro pedesaan, menyajikan makanan dan minuman yang memuaskan termasuk kopinya yang enak. Cocok buat kaian yang mau nongkrong disini untuk bersantai, atau  sambil kerja suasananya juga sangat mendukung.

Bangunan lama yang didesain ulang dengan tempat yang strategis. Lokasinya yang agak tersembunyi  malah semakin membuat suasana menjadi tenang dan nyaman, nuansanya asri dengan banyak pohon-pohon di sekeliling.

 

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *