Whatsapp Bikin Geger Karena Tak Mau Ditinggal Pas Sayang-sayangnya

Whatsapp bikin geger para pengguna dan pelanggan setianya. Hari ini tanggal 29 Januari 2021 aplikasi chat yang pernah populer dan naik daun ini membuat heboh manusia jagad raya. Hal tersebut terjadi karena aplikasi jebolan Facebook ini mengirim status ke semua penggunaannya.

Status tersebut tiba-tiba muncul setelah belum lama kemarin mengatakan bahwa akan memperbaiki dan menjernihkan kembali informasi yang berkaitan dengan kebijakan privasi barunya.

Whatsapp Bikin Geger Karena Tak Mau Ditinggal Pas Sayang-sayangnya

Isi status Whatsapp Bikin Geger

Status Whatsapp tersebut yang pertama berisi tentang bahwa aplikasi chat ini akan memberikan informasi ke publik jika memang terdapat fitur-fitur baru. ” Whatsapp kini akan memberikan informasi di Status. Dari sini anda bisa mengetahui informasi mengenai fitur baru dan informasi lainnya”.

Status yang kedua menyatakan bahwa pihak aplikasi chat ini akan menjaga privasi pengguna. Sedangkan status yang ketiga adalah bahwa aplikasi jebolan Facebook ini tidak bisa menguping atau mendengar percakapan penggunanya. ” Whatsapp tidak akan mampu membaca obrolan anda karena sudah tersedia fitur pengaman yaitu end-to-end.

Hal tersebut memunculkan berbagai tanggapan dari warga net. Ada yang heran, bingung, bertanya-tanya. Bahkan ada yang bilang bahwa aplikasi ini tak mau ditinggal pas lagi sayang-sayangnya. Karena kesalahpahaman dan munculnya berbagai aplikasi yang sama.

Tentang Aplikasi Whatsapp

Whatsapp Messenger merupakan sebuah aplikasi pesan atau chat untuk smartphone. Aplikasi ini juga kerap panggil dengan singkatannya yaitu WA. Platform ini akan membebaskan anda dari pembelian pulsa, karena memang menggunakan paket data atau internet.

Awalnya aplikasi chat ini memiliki desain khusus iPhone saja, namun semakin lama tersedia juga untuk Android, Blackberry, Windows Phone, dan Symbian. Tahun 2010 aplikasi jebolan Facebook ini menduduki posisi nomor tiga.

Belum lama ini aplikasi chat ini juga mengkoar-koarkan tentang kebijakan privasi barunya. Tentu saja kebijakan tersebut mengundang perhatian pengguna. Pada keterangan selanjutnya Whatsapp juga mengatakan bahwa tidak akan ada yang berubah hanya menyertakan opsi baru yang harus dimiliki pengguna.

Aplikasi chat milik Facebook ini tak hanya membuat bingung penggunanya, tetapi juga Whatsapp bikin geger karena kelakuannya yang tak kita ketahui apa maksud sebenarnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *